top of page
Maria Yuliana Kusrini

Di SIAL Interfood 2024, Parrot Luncurkan Kemasan Baru & Produk Cokelat Terbarunya

Parrot merupakan merek olahan cokelat yang dipayungi oleh PT. Multi Aneka Pangan Nusantara. Merek ini memiliki berbagai varian produk cokelat yang dibuat menggunakan produk cocoa pilihan. Di pagelaran akbar SIAL Interfood 2024, Parrot pun turut mengambil bagian dengan membuka booth di dalamnya. Tujuannya tentu saja untuk branding sekaligus memperkenalkan berbagai macam produknya supaya makin dikenal luas. Pada kesempatan yang sama pula, Parrot pun meluncurkan dua varian produk olahan cokelat terbarunya dan memperkenalkan kemasan barunya.



Di SIAL Interfood yang dilangsungkan pada 13-16 November 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Parrot menempati area di Hall D1. Perusahaan yang berpusat di Surabaya itu pun memamerkan seluruh produk unggulannya sekaligus mengadakan kegiatan baking demo serta memberikan taster produk yang dibuat menggunakan produk-produk Parrot. Selama empat hari, setiap pengunjung pameran pun bisa mampir ke booth Parrot untuk menyaksikan baking demo dan juga mencicipi produk yang telah dibuat. 


Di hari ke-2 event, Parrot menghadirkan Celebrity Chef Nicky Tirta untuk membuat produk cake spesial. Kreasi Nicky yang bernama Parrot Triple Choko Cake itu dibuat menggunakan produk cokelat dari Parrot. Salah satu yang dipakai adalah produk Dark Compound Chocolate. Penggunaan cokelat ini pun sukses menghadirkan olahan cake yang manis legit dan terasa begitu memanjakan lidah. Kegiatan baking bersama Nicky Tirta pun semakin meriah karena ada seorang pengunjung yang diajak Nicky untuk membantunya membuat cake itu. Selain bisa menikmati cake buatan Nicky Tirta, pengunjung juga bisa menanyakan tips seputar baking dan juga mendapatkan merchandise menarik jika bisa menjawab pertanyaan yang diajukan MC selama kegiatan baking berlangsung.   



Pengunjung SIAL Interfood 2024 bisa menemukan beragam olahan cokelat yang dimiliki oleh Parrot. Produk yang tersedia mulai varian cokelat butir (meses), cokelat paste, cokelat filling, cokelat compound, hingga cokelat bubuk. Di moment ini, kelima varian produk cokelat itu dihadirkan dengan kemasan baru yang terlihat lebih menarik. Bukan hanya membawa produk lama dengan kemasan baru, Parrot juga meluncurkan sekaligus memperkenalkan dua produk cokelat terbarunya.


Kedua produk baru itu adalah Dip Glaze Chocolate dan Choko Crunchy Spread. Keduanya merupakan varian baru yang dimiliki Parrot dan memang belum pernah ada sebelumnya. Kedua produk siap konsumsi itu diluncurkan Parrot karena banyaknya permintaan dari konsumen dan pasar selama ini. Dip Glaze Chocolate sendiri dihadirkan dengan kemasan 1 kg yang bisa digunakan sebagai dipping donat ataupun cake. Produk ini ditawarkan dengan harga Rp 60.000,- per satuannya. Sedangkan untuk Choko Crunchy Spread lebih menyerupai selai cokelat dengan sensasi crunchy yang cocok untuk dinikmati dengan roti tawar. Dibandrol dengan harga Rp 48.000,- Choko Crunchy Spread ini juga hadir dengan kemasan 1 kg saja. Sementara ini, kedua produk baru ini baru bisa dibeli di e-commerce dan SIAL Interdood 2024. Di akhir bulan November 2024, baru bisa dijangkau lebih luas di supermarket, toko bahan kue, hingga pasar tradisional.



“Di SIAL Interfood 2024 kami meluncurkan dua produk baru, yaitu Dip Glaze Chocolate dan Choko Crunchy Spread. Keduanya menjadi kategori baru dari Parrot yang belum pernah ada sebelumnya. Diluncurkannya produk baru itu juga sekaligus untuk menjawab permintaan konsumen selama ini dan mengikuti trend yang sedang berkembang. Dibutuhkan waktu sekitar 3 bulan untuk mempersiapkan peluncuran dua produk baru itu. Tahun ini, kami sudah untuk ke-3 kalinya mengikuti SIAL Interfood. Tujuannya untuk menjaga eksistensi brand Parrot, memperkenalkan produk Parrot dengan berbagai kategori yang dimiliki, sekaligus mencari konsumen baru dari home industri,” terang Steven Halim selaku General Manager PT. Multi Aneka Pangan Nusantara saat dijumpai di SIAL Interfood 2024. 

コメント


bottom of page