Telur adalah salah satu bahan makanan serbaguna juga praktis untuk diolah. Berbagai menu olahan telur juga cukup menjadi salah stau makanan favorit banyak orang. Seperti telur dadar, telur rebus, telur ceplok, telur balado dan masih banyak variasi lainnya.
Tapi biasanya, orang akan memilih makan telur rebus karena jauh lebih sehat. Telur rebus juga banyak dikonsumsi bagi mereka yang mengurangi konsumsi nasi, karena telur akan membuat perut terasa kenyang sedikit lebih lama dan lebih sehat. Sayangnya, masih ada orang yang tidak menyukai makan telur rebus utuh karena rasanya yang hambar.
Namun tahukah kamu di balik seluruh proses perebusan, tidak banyak kandungan yang terbuang jika dibandingkan dengan telur yang digoreng dan ditambahkan berbagai bumbu lain seperti garam maupun MSG. Telur rebus adalah sumber protein, vitamin, karbohidrat, kalsium, kolin, fosfor, lemak, sodium, zat besi, magnesium, kalium, seng, selenium, dan nutrisi lain yang bermanfaat bagi tubuh.
The Dietary Guidelines for American merekomendasikan agar orang dewasa mengonsumsi telur rebus untuk memenuhi protein yang dibutuhkan tubuh. Kandungan protein dalam telur rebus sangat baik dan tidak menyebabkan penyakit jantung. Mengkonsumsi telur rebus untuk sarapan akan memberikan energi. Selain itu, telur juga sangat aman dikonsumsi oleh ibu hamil, karena telur juga dapat memberikan manfaat kesehatan pada kehamilan. Apa saja manfaat telur rebus? Berikut berbagai manfaat telur rebus untuk kesehatan dan kecantikan.
Mempercepat Sistem Metabolisme Tubuh
Telur rebus memiliki kandungan asam amino yang tinggi. Kandungan ini dapat membuat tubuh memetabolisme protein lebih maksimal. Dampaknya tidak hanya baik untuk kondisi otot dan saraf, tetapi juga akan mendukung sistem metabolisme tubuh agar berjalan lebih cepat. Selain itu, telur juga memiliki kandungan protein yang tinggi membuat asupan energi tubuh juga meningkat saat mengonsumsi telur.
Tinggi Kandungan Kolesterol Baik
Banyak orang yang takut mengkonsumsi telur karena dianggap berbahaya karena mengandung kolesterol.Telur, terutama yang direbus, cukup baik untuk menjaga kondisi kolesterol. Hal ini dikarenakan adanya kolesterol baik di dalamnya yang justru akan meningkatkan kadar kolesterol HDL dan menurunkan kolesterol jahat LDL secara signifikan. Penderita kolesterol tinggi bahkan sangat disarankan untuk rutin mengonsumsi telur rebus setiap hari demi menjaga kondisi tubuhnya. Tapi, tentu untuk mengonsumsinya secara moderat.
Rendah Kalori
Telur sering dianggap sebagai makanan yang cocok dijadikan sebagai program diet. Ini karena kandungan kalorinya yang rendah. Setiap 1 butir telur hanya mengandung sekitar 78 kalori. Kamu bisa mengonsumsi 2 butir telur sebagai menu sarapan sehat, karena telur memberikan rasa kenyang lebih lama sehingga dapat membantu menghindari kebiasaan makan dengan porsi berlebihan atau keinginan untuk mengemil makanan yang tidak sehat.
Mencegah Perut kembung
Perut kembung merupakan salah satu masalah kesehatan yang sering dialami banyak orang. Meski tergolong gangguan pencernaan ringan, nyatanya perut kembung bisa sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. Untungnya, para ahli kesehatan mengatakan telur rebus dapat membantu mencegahnya. Konsumsi 2 butir telur setiap hari untuk mengatasi masalah ini.
Meningkatkan Kesehatan Mata
Makanan yang baik untuk mata tidak hanya berasal dari sayuran atau suplemen. Dengan rajin makan telur, kondisi kesehatan mata akan jauh lebih baik. Hal ini disebabkan adanya kandungan antioksidan berupa lutein dan zeaxanthin. Kehadiran antioksidan esensial ini akan membuat mata lebih sehat dan memberikan perlindungan dari paparan sinar UV yang tidak sehat. Konsumsi telur secara teratur juga dapat menurunkan risiko terkena katarak.
Baik untuk Kesehatan Otak
Makan telur telah terbukti mendukung kesehatan otak. Hal ini dikarenakan adanya vitamin dan mineral di dalamnya yang dapat mendukung fungsi sel otak, fungsi memori, fungsi saraf, dan metabolisme di otak. Namun, selain telur, bisa juga didapatkan dari tempe.
Mendukung Perkembangan Janin
Makan telur rebus untuk ibu hamil juga sangat bermanfaat untuk perkembangan organ janin selama kehamilan. Perkembangan otak janin dapat terjadi dengan sempurna bahkan kandungan dalam telur akan mencegah bayi lahir cacat juga.
Comments