Kelapa Gading merupakan salah satu surganya kuliner di Jakarta. Deretan menu menggugah selera bisa dapat dengan mudah dijumpai di kawasan Jakarta Utara ini, Mal Kelapa Gading salah satunya. Kalau hangout di tempat ini, maka wajib untuk menjajal 5 pilihan dessert yang ada di sini.
1. Bobalicious Toast
Masih mengulas salah satu signature menu di Pan & Co, kali ini giliran toastnya. Bobalicious Toast didominasi rasa butter dengan tekstur renyah di luar namun tetap lembut di tengahnya. Toastnya bertopping taburan gula halus, krim keju, dan juga boba gula aren. Jika dimakan secara bersamaan, maka akan memunculkan perpaduan rasa gurih dari toastnya, asin gurih dari krim keju, dan manis berkat penggunaan boba gula aren dan taburan gula halusnya.
2. Strawberry Miss You
Dessert cantik ini merupakan fluffy pancake nan lembut yang dipadukan dengan potongan buah strawberry segar, butter cookie crumble, honey whipped cream, selai strawberry, dan juga es krim rasa vanilla. Dibuat secara home made, pancake begitu lembut dan lumer di mulut. Krim madu yang ada di atasnya serta potongan buah strawberry pun mampu menjadi penguat rasa. Menu istimewa ini bisa dijumpai di Pan & Co.
3. Rice Ball in Peanut Paste Hong Kong Sheng Kee Dessert menyediakan pilihan dessert berupa sajian dingin dan juga panas. Rice Ball in Peanut Paste jadi dessert panas favorit. Sesuai namanya, sajian berupa bubur ini menjadikan kacang sebagai bahan utamanya. Rasa gurih dan pekat kacang begitu mendominasi. Rice ball yang terbuat dari tepung beras menambah sensasi rasa sekaligus tekstur kenyal dari seporsi sajian unik ini.
4. Boba Cream Cheese Cake
Selain minuman, Yuzuki Tea & bakery juga punya Boba Cream Cheese Cake yang enak untuk dicicipi. Berupa roti bolu lembut yang di atasnya ada krim keju bertopping boba. Saat disajikan di atas meja, boba hadir terpisah dalam wadah lain. Sedangkan bolu dan cream cheesenya ada di atas piring dan dilapisi dengan plastik khusus. ketika akan menyantapnya, topping boba diletakkan di atasnya, baru kemudian plastik dilepas dengan cara ditarik ke atas. Maka, krim keju akan langsung lumer ke bawah dan menutupi seluruh bolunya.
5. Es Doger Jeger
Salah satu sajian unggulan dari Goola ini didominasi warna pink dan putih. Es Doger Jeger ini terbuat dari campuran tape singkong, ketan hijau, daging kelapa muda, signature coco foam, dan tentunya bahan dasar doger. Rasanya paduan manis dan gurihnya santan atau coco foam yang digunakan dan diperkuat sensasi rasa khas tape singkong dan juga ketan hijau.
Comments